23 Mei 2012

Google Resmi Rampungkan Pembelian Motorola

Google akhirnya telah menyelesaikan secara penuh akuisisinya terhadap Motorola Mobility Holdings. Seperti diketahui, Motorola telah lama ingin diakuisi oleh Google namun ditentang oleh berbagai pihak, termasuk badan regulator di China. Namun terakhir pemerintah China telah menyetujui usaha Google tersebut sekaligus mencabut larangan yang mencegah Google untuk menutup transaksi pembelian Motorola Mobility yang telah memiliki lebih dari 17.000 paten.

Baik Motorola dan Google memang telah mengumumkan rencana ini sejak 9 bulan lalu, namun para penanam modal juga cukup khawatir kalau bisnis Motorola sebagai pembuat ponsel akan memotong margin keuntungan Google.

Akuisi Motorola tersebut merupakan deal terbesar Google selama 14 tahun terakhir dengan nilai total 12.5 miliar dolar. Apakah investasinya ini akan memberikan keuntungan yang signifikan untuk Google? Kita tunggu saja perkembangan selanjutnya.
Previous Post
Next Post

0 Please Share a Your Opinion.: