Mata merupakan bagian tubuh terpenting yang harus dijaga. Agar mata tetap sehat, segar dan tajam perlu mengonsumi nutrisi khusus untuk mata. Buah aprikot ternyata mengandung viatamin A yang baik untuk mata.
Buah asal Cina atau Asia Tenggara ini sudah dibudidayakan sejak zaman prasejarah. Nama latinnya adalah Prunus Armeniaca dan termasuk spesies Prem. Buah kaya vitamin A ini dipercaya dapat menyehatkan mata dan membuat bola mata terlihat segar.
Selain itu kandungan nutrisi betakaroten didalamnya, dapat menjaga kesehatan jantung. Jika mengalami gangguan pencernaan, seperti sembelit, bisa diatasi dengan makan buah aprikot karena mengandung serat.
Vitamin A dan antioksidan pada aprikot, dapat mencegah masuknya radikal bebas yang dapat merusak sel dan jaringan tubuh. Radikal bebas juga diketahui dapat melukai lensa mata.
Para peneliti telah mempelajari lebih dari 50.000 perawat yang banyak mengkonsumsi vitamin A. Rata-rata mereka dapat mengurangi resiko katarak sekitar 40%. Efek degeneratif radikal bebas yang menyebabkan katarak atau mengganggu pasokan darah ke mata dan menyebabkan degenerasi makula.
Rating Artikel : 5 Jumlah Voting : 99 Orang
0 Please Share a Your Opinion.: