Komandan Grup-3 Kopassus Kolonel (Inf) Izak Pangemanan mewakili
Danjen Kopassus menerima penyerahan dukungan alat-alat kesehatan (alkes)
dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Rabu (29/8/2012).
Penyerahan alat-alat kesehatan itu berlangsung dalam apel di lapangan D
Alfred Tarega Grup-3 Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur.
Menkes RI
dalam sambutannya yang dibacakan Dirjen Pengendalian Penyakit dan
Penyehatan Lingkungan Kemenkes RI Prof Chandra Yoga Aditama mengatakan,
Kemenkes RI dan Kopassus sama-sama mempunya tugas yang sama dan utama,
yaitu pelayanan kepada rakyat Indonesia, sesuai bidang tugas dan
keahlian masing-masing, sebagai pengabdian kepada bangsa dan negara.
Dalam
siaran pers yang dikeluarkan bagian Penerangan Kopassus terungkap,
bantuan dukungan alkes dari Kemenkes ini adalah yang kedua kali.
Bantuannya ada 32 jenis, antara lain obat malaria, desinfektan, bubuk
kaporit, penjernih air cepat, repellent nyamuk, repellent lalat, insektisida untuk lalat, dan water purifier untuk keluarga.
Kemenkes
RI berharap dukungan alkes tersebut dapat membuat tugas-tugas Kopassus
terlaksana dengan lebih baik dan tugas Kemenkes RI untuk meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat dapat tercapai dengan baik pula melalui
Kopassus.
Dirjen Prof Chandra Yoga Aditama mengingatkan, kesehatan
bukan segala-galanya. Namun, tanpa kesehatan, segala-galanya bisa tidak
ada artinya.
http://nasional.kompas.com/read/2012/08/29/14342365/Kopassus.Terima.Bantuan.Alkes
0 Please Share a Your Opinion.: