18 Mei 2012

UNIFIL: Satgas POM TNI Ikuti Induction Training IMP

LEBANON - Satgas POM TNI Kontingen Garuda Sector East Military Police Unit (SEMPU) XXV-D/UNIFIL terus meningkatkan kemampuan dan profesionalisme prajurit TNI

Komandan Satgas Letnan Kolonel Cpm Ida Bagus Rahwan Diputra, S.H., mengikutsertakan anggotanya untuk mengikuti Induction Training International Military Police, di All Nations Room Head Quarter Naqoura, Lebanon Selatan.

International Military Police (IMP) Induction Training adalah suatu pelatihan untuk lebih meningkatkan kemampuan perorangan ataupun unit terhadap pelaksanaan tugas Military Police se jajaran UNIFIL (United Nations Interim Force Lebanon) dan untuk menstandarisasikan kemampuan yang ada dalam wadah International Military Police. IMP Induction Training ini untuk yang kedua kali dilaksanakan, dimana sebelumnya dilaksanakan pada tahun 2009.


IMP Induction Training ini dilaksanakan mulai tanggal 19 Maret 2012 sampai dengan 13 April 2012 dibagi dalam 5 gelombang dan setiap gelombangnya diikuti oleh Sector East Military Police Unit (SEMPU)/Indonesia, Sector West Military Police Unit (SWMPU)/Tanzania,  UNIFIL Head Quarter MP dan Force Provost Marshall (FPM) sebagai pembimbing dari Carabiniery Italy.


Sementara itu, Mayor Infantri Fanny Pantauw selaku penyelenggara dari J7 Training and Lesson Leraned Staff Officer UNIFIL antara lain mengatakan, Induction Training ini bertujuan agar setiap personel Military Police dapat menjalankan aturan dan ketentuan tugas serta tanggung jawab sebagai IMP.
Ditambahkannya, training juga dalam rangka pelaksanaan check point dan penanganan kecelakaan lalu lintas dengan baik dan sesuai dengan standart; dapat melaksanakan laporan sesuai dengan ketentuan yang berkaitan dengan Board Of Inquire (BOI), Claims, Legal dan Security serta memiliki standart kemampuan yang sama dari semua Military Police yang tergabung dalam UNIFIL International Military Police.
Previous Post
Next Post

0 Please Share a Your Opinion.: