21 Juli 2012

4 Jurus Cepat Memanjangkan Rambut Sehat

Memiliki rambut pendek memang lebih praktis. Namun, ada kalanya muncul keinginan untuk memiliki rambut panjang. Dan, menunggu rambut tumbuh panjang membutuhkan kesabaran ekstra. 



Tentunya, Anda ingin rambut tumbuh secara cepat. Lakukan saja empat langkah berikut untuk mempercepat pertumbuhan rambut dan membuatnya dalam kondisi sehat.

1. Konsumsi makanan sehat

Mengonsumsi makanan bernutrisi tinggi tak hanya membuat tubuh sehat, tapi juga rambut Anda. Pastikan untuk mengonsumsi makanan kaya zat besi yang bisa merangsang pertumbuhan rambut sehat, seperti kacang-kacangan dan sayuran hijau. Seperti dilansir dari Bangstyle, Anda juga bisa mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin B6 dan biotin. Keduanya membantu rambut jadi tebal dan tidak mudah rontok.

2. Rawat ujung rambut

Merawat ujung rambut sangat penting dalam proses pertumbuhan rambut. Disarankan untuk memotong ujung rambut atau trim secara rutin untuk mencegah rambut bercabang dan rusak. Selalu aplikasikan conditioner. Minyak argan juga bisa diandalkan untuk melembutkan serta menyehatkan ujung rambut.

3. Kulit kepala sehat
Memijat seluruh bagian kulit kepala akan membuat aliran darah mengalir lebih lancar dan juga menyehatkan kulit kepala. Memiliki kulit kepala yang sehat berarti proses pertumbuhan rambut akan sempurna dan cepat. Oleh karena itu, saat mengaplikasikan tonik atau perawatan menggunakan minyak, jangan lupa untuk memijat kulit kepala Anda.

4. Helai rambut
Ini adalah hal yang paling wajib untuk dilakukan, yaitu menjaga agar helai-helai rambut Anda tidak rusak, pecah-pecah atau bercabang di ujungnya. Ini berarti, Anda harus menghindari penataan rambut menggunakan alat-alat yang bersuhu panas seperti mengeriting dan meluruskan rambut. Hindari juga rambut terkena paparan sinar matahari secara langsung. Kenakan payung atau topi saat harus keluar ruang siang hari.
Rating Artikel : 5 Jumlah Voting : 99 Orang
Previous Post
Next Post

0 Please Share a Your Opinion.: