18 November 2012

Romo, Robot Lucu Besutan iOS

Dengan menggunakan iDevice sebagai otaknya, Romo si robot kecil menjadi seolah-olah “hidup” yang dapat bertingkah seperti seekor hewan peliharaan.
 
Romo adalah robot otonom yang dapat digunakan oleh siapa saja. Si Romo ini mampu mengembara dalam ruangan tanpa banyak campur tangan manusia. 


Menariknya lagi, selain dapat mengenali lingkungan sekitarnya, Romo pun dapat mengenali wajah dan dapat memulai konferensi jarak jauh (teleconference). 

Selain memiliki sifat otonom, Romo juga dapat dikontrol dari jarak jauh menggunakan iDevice, seperti iPad, iPhone atau iPod Touch. Istilah iDevice biasanya digunakan untuk merujuk pada semua gadget yang diproduksi oleh Apple, Inc.

Robot dengan nama produksi Romo ini dikembangkan pertama kali oleh Peter Seid dan Phu Nguyen, yang selanjutnya bersama dengan Keller Rinaudo mendirikan sebuah sebuah startup bernama Romotiv yang berkantor pusat di sebuah apartemen di Las Vegas, US. 

Romotiv saat ini beranggotakan kurang lebih 15 anak muda kreatif. Untuk menjalankan proyek kreatif ini, Romotiv bergabung pada sebuah penyedia layanan bernama Kickstarter. Nah, Kickstarter inilah yang menyediakan sebuah wadah untuk menampung berbagai macam proyek agar para pembuat proyek dapat mempromosikan, bahkan mendapat dukungan dana dari siapapun (termasuk dukungan mental). Hingga saat ini, Romotiv berhasil mendapat dukungan investor mencapai US$1,5 juta.

Ingin menjadi donatur Kickstarter? Bisa kok.  Dengan menyumbang US$150 di Kickstarter, anda akan mendapatkan sebuah Romo. Namun demikian anda harus bersabar, pasalnya Kickstarter saat ini sedang kewalahan memenuhi pesanan Romo yang jumlahnya sudah mencapai 2.000 unit lebih. Jumlah tersebut sekaligus menandakan bahwa proyek kreatif ini sukses merebut perhatian masyarakat dan calon investor.

http://www.infokomputer.com
Previous Post
Next Post

0 Please Share a Your Opinion.: